Popular Posts

loading...

Monday, March 16

PENGARUH WOUND VACUUM MODIFIKASI BREAST PUMP TERHADAP PENYEMBUHAN LUKA DIABETES

Latar belakang : Komplikasi yang sering terjadi pada penderita DM adalah luka diabetes. Wound vacuum, sebagai salah satu terapi yang efektif dalam penyembuhan luka diabetes masih memiliki kelemahan, seperti biayanya yang mahal. Oleh karena itu dibuatlah wound vacuum modifikasi breast pump.

Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian wound vacuum modifikasi breast pump bertekanan 85 mmHg 1 jam/hari terhadap penyembuhan luka diabetes pada tikus. Metode : Penelitian ini menggunakan eksperimen murni dengan posttest only with control group. Jumlah sampel adalah 3 ekor tikus wistar jantan. Perkembangan pada luka diamati secara makroskopis dan mikroskopis.

PENYEMBUHAN LUKA DIABETES
Cek gula darah


Hasil : Secara makroskopis warna luka kedua kelompok pada hari ke-0 adalah merah pucat. Edema pada kedua kelompok terjadi pada hari ke-3 dan di hari ke-5 edema kelompok perlakuan lebih baik dibandingkan kelompok kontrol. Jaringan putih (slough) hari ke-7 pada kelompok perlakuan lebih tipis dibanding kelompok kontrol. Area permukaan luka kelompok perlakuan di hari ke-7 lebih kecil dibandingkan dengan kelompok kontrol.

Secara mikroskopis, intensitas inflamasi kelompok kontrol lebih banyak, reepitelisasi kelompok perlakuan lebih panjang, dan jaringan nekrotik lebih banyak pada kelompok kontrol. Kesimpulan : Penggunaan terapi wound vacuum modifikasi breast pump 85 mmHg 1 jam/hari dapat mempercepat penyembuhan luka diabetes pada tikus.


Abstrak (Inggris)    Background: Complications are common occurs in patients with diabetes (DM) is diabetic wounds. Wound vacuum, as one of the effective therapy in diabetic wound healing still has drawbacks, such as higher cost. Therefore made tool modification of breast pump vacuum wound to resolve it.

Purpose: This research aimed to determine the effect of giving treatment modification of breast pump vacuum pressured 85 mmHg 1 hour / day on wound healing in diabetic Wistar rats. Methods: This research used pure experiment with posttest only with control group. This research used 3 rats of Wistar. Developments in the wound was observed macroscopically and microscopically.

Reults: Microscopically, In both groups the color wounds on day 0 is a pale red. Edema in both groups occurred on day 3 and on day 5 treatment group decrease than control group. Day 7 the white tissue (slough) treatment group becomes less than the control group. Extensive wound treatment groups at day 7 is smaller than the control group. Microscopically, inflammation intensity in the control group more than treated group, reepithelialization in the treatment group wider than control group, and necrotic tissue in the control group more than treatment group.

Conclusion: The use modification of breast pump vacuum wound 85 mmHg 1 hour / day can accelerate wound healing in diabetic mice.
Kata Kunci    Diabetes, Luka Diabetes, Wound Vacuum, Wound Vacum Modifikasi Breast Pump

No comments:

Post a Comment

Berkomentar yang baik dan benar di Larang spam ya..